Buka Senin - Jumat jam 08.30 s/d jam 16.30 , Sabtu Jam 8.30 s/d jam 13.00 , Minggu tutup
  • Selamat Datang di Indomaker ❯ Silahkan pesan produk sesuai kebutuhan anda, kami siap melayani.
  • Selamat Datang di Indomaker ❯ Silahkan pesan produk sesuai kebutuhan anda, kami siap melayani.
Beranda » Blog » Mendeteksi Suhu dengan Sensor DS18b20 pada Arduino

Mendeteksi Suhu dengan Sensor DS18b20 pada Arduino

Diposting pada 11 January 2019 oleh farhan / Dilihat: 3.417 kali / Kategori:

 

  Sensor DS18b20 merupakan sebuah sensor untuk mendeteksi suhu ruangan, namun bisa juga untuk suhu air tergantung dari jenis modulnya. Suhu yang dapat dideteksi yaitu antara -55 C sampai dengan 125 C. Pada artikel kali ini akan membahas cara menggunakan sensor DS18b20 pada Arduino, dengan jenis yang waterprof seperti gambar di bawah ini.

Sensor ini memiliki 3 buah kabel hitam untuk GND, merah untuk VCC dan kuning untuk data. Untuk dapat menggunakannya dibutuhkan sebuah pull-up resistor 4.7k Ohm yang dihubungkan antara data dan VCC. Hal ini bertujuan sebagai penguat sinyal agar terbaca karena sensor ini menggunakan kabel yang panjang. Langsung saja penjelasan lebih lengkapnya akan dibahas berikut ini.

Alat dan bahan :

  • Arduino Uno R3, BELI
  • Sensor DS18b20, BELI
  • Resistor 4.7 K Ohm, BELI
  • Kabel jumper, BELI
  • Library DS18b20, silahkan download

Rangkaian :

Rangkaian sensor DS18b20 dan Arduino

Konfigurasi pin :

  • Kabel kuning/DATA ke pin A2
  • Kabel merah/VCC ke 5v dan kedua kabel ini (kuning dan merah) dihubungkan oleh resistor 4.7k Ohm.
  • Kabel hitam ke GND

Sketch program :

#include <OneWire.h>
#include <DallasTemperature.h>

#define ONE_WIRE_BUS A3
OneWire oneWire(ONE_WIRE_BUS);
DallasTemperature sensors(&oneWire);

void setup(void) {
  Serial.begin(9600);
  sensors.begin();
}

void loop(void) {
  sensors.requestTemperatures();
  float suhu = sensors.getTempCByIndex(0);
  Serial.print("Suhu : ");
  Serial.println(suhu);
}

Penggunaan :

  • Rangkai alat dan bahan sesuai gambar di atas ya
  • Masukkan library DS18b20 yaitu Arduino-Temperature-Control-Library-master pada Arduino IDE
  • Upload sketch program di atas sampai done uploading.
  • Buka Serial monitor dengan baudrate 9600
  • Maka akan tampil suhu yang diperoleh

Masalah yang sering muncul adalah suhu yang terdeteksi adalah -127. Penyebabnya adalah pemasangan resistor 4.7k Ohm yang kendor. Solusinya adalah pasang lagi dengan kuat atau akan lebih baik jika disolder. Demikian pembahasan kali ini, semoga bermanfaat. Terima kasih.

Bagikan ke

Mendeteksi Suhu dengan Sensor DS18b20 pada Arduino

Saat ini belum tersedia komentar.

Silahkan tulis komentar Anda

Mendeteksi Suhu dengan Sensor DS18b20 pada Arduino

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: